Friday 11 July 2014

10 meter keberapakalinya

Kapan akui terhir sedekat sepuluh meter seperti ini :)
itu seperti sebuah kolase yang tersusun dalam bulir bulir air :)
aku terlalu senang dengan hal ini :)

Kadang Kadung

dua kata yang unik terlintas di pikiran "kadang dan kadung"  kalo kadang artinya dilakukan tetapi tidak setiap saat kalo kadung itu bahasa jawa artinya terlanjur.
lah trus bikin posting ini maksudnya apa?
kadang kamu kadung :)

Thursday 10 July 2014

Ikut

Beberapa hari ini mungkin akan terasa sangat menyenangkan, bahkan sangat mengharukan. ya memang karena kebahagiaan itu tak bisa dikata kata. sebuah senyuman saja bisa mengambarkan ribuan makna yang turut bersamanya :))

Monday 7 July 2014

r u m p u t

tumbuh dalam keringanan yang tiada membawa beban atau apapun , berkumpul dari helaian helaian hingga di sebut kesatuan, mengakar melintasi semua jenis halangan.

ia lunak menerima perlakuan. tetap tumbuh walau sering di injak. ketabahan dan wujud kerendahan yang indah.

saat tak lagi ada kendali , sekejap saja bisa meliar .

walau seperti itu ketika kering melanda, nampak tak ada jiwa yang dirasa. itu hanya tipuan karna itu bagian dari "counter attack" saja. setelah air menghampirinya mulai hijau kembali keringnya.

Ini tentang "Masa Lalu"

Masa lalu ya?
semua orang pasti pernah mengalami masa lalu yang mungkin sangat berbanding dengan yang ada saat ini saat sekarang. tak bisa dipungkiri walaupun masa lalu itu berbeda yang jelas itu menjadi goresan yang akan mewarnai hidup kita.

seperti yang kita pahami, kita akan perlahan berproses. dalam proses proses itu pasti akan ada fase fase adaptasi yang itu memang harus dilewati agar kelak kita terbiasa dan bisa disebut banyak makan "asam garam" .. ya itu pengalaman!

ada juga penolakan penolakan saat sekarang karna memang dulu kita berbeda dengan sekarang. wajarlah itu biasa. rangkaian fase adaptasi .

Penantian

Berada dalam sebuah penantian adalah kesabaran yang membutuhkan "Ekstra time" atau waktu tambahan. ya kadang memang di tengah tengah perjalanan itu merasa ada sesuatu yang tiba tiba datang tanpa di duga dan itu merubah tatanan awal. menilai semua hanya dari prestasi atau capaian capaian yang telah di lampaui.tapi disini bukan itu esensinya. ya gimanan kita nilai dari mana cara membina yang baik.

Sunday 6 July 2014

Sama?

Adakah yang sama tiada terurai dalam sikap yang sudah lama.?
Atau mungkin hanya retorika semata?
tak ada perubahan.
seharusnya sadar!